Jenis-jenis Virus komputer :
1. Virus Compiler, virus yang sudah di compile sehingga dapat dieksekusi langsung. Ini adalah virus yang pertama kali muncul di dunia komputer, dan mengalami perkembangan pesat sekarang. Virs pertama ini sangatlah sulit dibasmi karena dibuat dengan bahasa rendah, assembler. Memang bahasa ini cocok untuk membuat virus namun sangatlah susah menggunakannya. Keunggulan dari virus ini adalah mampu melakukan hampir seluruh manipulasi yang mana hal ini tidak selalu dapat dilakukan oleh virus jenis lain karena lebih terbatas.
2. Virus File, adalah virus yang memanfaatkan file yang dapat diijalankan/dieksekusi secara langsung. Biasanya file *.EXE atau *.COM. Tapi bisa juga menginfeksi file *.SYS, *.DRV, *.BIN, *.OVL dan *.OVY. Jenis Virus ini dapat berpindah dari satu media ke semua jenis media penyimpanan dan menyebar dalam sebuah jaringan.
3. Virus Sistem, atau lebih dikenal sebagai virus Boot. Kenapa begitu karena virus ini memanfaatkan file-file yang dipakai untuk membuat suatu sistem komputer. Sering terdapat di disket/tempat penyimpanan tanpa sepengetahuan kita. Saat akan menggunakan komputer(restart), maka virus ini akan menginfeksi Master Boot Sector dan System Boot Sector jika disket yang terinfeksi ada di drive disket/tempat penyimpanan.
4. Virus Boot Sector, virus yang memanfaatkan hubungan antar komputer dan tempat penyimpanan untuk penyebaran virus.Apabila pada boot sector terdapat suatu program yang mampu menyebarkan diri dan mampu tinggal di memory selama komputer bekerja, maka program tersebut dapat disebut virus. Virus boot sector terbagi dua yaitu virus yang menyerang disket dan virus yang menyerang disket dan tabel partisi.
5. Virus Dropper, suatu program yang dimodifikasi untuk menginstal sebuah virus komputer yang menjadi target serangan. setelah terinstal, maka virus akan menyebar tetapi Dropper tidak ikut menyebar. Dropper bisa berupa nama file seperti Readme.exe atau melalui Command.com yang menjadi aktif ketika program berjalan. Satu program Dropper bisa terdapat beberapa jenis Virus.
6. Virus Script/Batch, awalnya virus ini terkenal dengan nama virus batch seperti yang dulu terdapat di file batch yang ada di DOS.Virus script biasanya sering didapat dari Internet karena kelebihannya yang fleksibel dan bisa berjalan pada saat kita bermain internet, virus jenis ini biasanya menumpang pada file HTML (Hype Text Markup Language) dibuat dengan menggunakan fasilitas script seperti Javascript, VBscript,4 maupun gabungan antara script yang mengaktifkan program Active-X dari Microsoft Internet Explorer.
7. Virus Macro, virus yang dibuat dengan memanfaatkan fasilitas pemrograman modular pada suatu program aplikasi seperti Ms Word, Ms Excel, Corel WordPerfect dan sebagainya. Walaupun virus ini terdapat didalam aplikasi tertentu tetapi bahaya yang ditimbulkan tidak kalah berbahanya dari virus-virus yang lain.
8. Virus Polymorphic, dapat dikatakan virus cerdas karena virus dapat mengubah strukturnya setelah melaksanakan tugas sehingga sulit dideteksi oleh Antivirus.
9. Virus Stealth, virus ini menggunakan cara cerdik, yakni dengan memodifikasi struktur file untuk meyembunyikan kode program tambahan di dalamnya. Kode ini memungkinkan virus ini dapat menyembunyika diri. Semua jenis virus lain juga memanfaatkan kode ini. Ukuran-ukuran file tidak berubah setelah virus menginfeksi file.
10. Virus Companion, virus jenis ini mencari file *.EXE untuk membuat sebuah file *.COM dan menyalin untuk meletakkan virus. Alasannya, file *.COM berjalan sebelum file *.EXE.
11. Worm, ini adalah sebuah program yang bersifat parasit karena dapat menduplikasi diri. Akan tetapi, worm tidak menyerupai virus karena tidak menginfeksi program komputer lainnya. Oleh karena itu, Worm tidak digolongkan ke dalam virus. Mainframe adalah jenis komputer yang sering diserang Worm. Penyebarannya pada komputer lainnya melalui jaringan. Dalam perkembangannya Worm mengalami “mutasi genetik” sehingga selain membuat suatu file baru, ia pun akan berusaha menempelkan dirinya sendiri ke suatu file, ini biasa disebut virus Hybrid.
12. Virus Hybrid, virus ini merupakan virus yang mempunyai dua kemampuan biasanya dapat masuk ke boot sector dan juga dapat masuk ke file. Salah satu contoh virus ini adalah virus Mystic yang dibuat di Indonesia.
13. Trojan horse, disebut juga kuda troya. Trojan Horse tidak menyebar seperti yang lain. Karena itu, Trojan Horse tidak tergolong virus walaupun karakteristiknya sama. Trojan menginfeksi komputer melalui file yang kelihatannya tidak berbahaya dan biasanya justru tampaknya melakukan sesuatu yang berguna. Namun akhirnya virus menjadi berbahaya, misalnya melakukan format hardisk
Cara menangani virus :
Jangan menyimpan file ber-extension exe,doc,scr,vbs,js,bat,inf,com dll di dalam flashdisk.Tapi rubahlah extension-nya menjadi ex_,.ex atau tanpa extension.sehingga bila didoble click akan keluar tampilan open with.Dengan begitu virus sulit untuk meng-infeksi.Kalau imgin menjalankan ,copy saja file tsb ditempat lain kemudian rename sesuai ekstensi aslinya. Cara ini akan menyelamatkan file anda yang asli dari virus dan tidak akan terinfeksi.
Virus yang tidak hilang walaupun diinstall ulang,diantara cara virus type adalah :
- Memanfaatkan system restore Windows,untuk mengatasi yang type ini kita setelah format C:>install windows> sebelum install driver ,dll kita matikan system restore windows,caranya my computer click kanan>Properties>Click tab System Restore>Cek list(centang)pada Turn off System Restore on all drives> lalu Click Ok.Setelah itu pasang anti virus sebelum sofyware lain dipasang.
- Menggunakan Autorun Windows.Virus type ini akan membuat file autorun.inf di semua Drive(partisi),dan menyertakan file virus yang akan dieksekusi.Contohnya autorun.inf yang menjalankan file virusnya bernama autoply.exe.Karena dengan hanya difotmat drive c: saja kemudian windowsnya diinstall.Setelah masuk explorer file tersebut sudah tereksekusi(dijalankan)otomatis virusnya akan hidupkembali.Cara ngatasi yang type ini,kita sebelum install windows harus sudah memastikan ,bahwa tidak ada autorun.inf di semua drive(biasanya virus menempatkan autorun.inf-nya dibuat hidden system).
- Berikutnya Virus yang ini lebih unik lagi,ia memanfaatkan memorynya cmos(matherboard).Untuk ngatasi yang type ini sebelum diformat hardisknya,kita Clear cmosnya lebih dulu dengan cara pindah jamper Cmos ke posisi clear tunggu beberapa detik(10 detik)kemudian kembalikan kearah normal.Atau lepas battery cmos( 3volt).sampai jam dan settingan biosnya kembali defaultnya.
- Ini lebih dalam lagi,Virus yang type ini masuk(menginfeksi)MBR harddisk.Cirinya ,biasanya setelah diinstall windowsnya selesai tapi tidak bisa booting.Untuk yang ini tidak cukup hanya diformat atau fdisk saja.Tapi harus di low level format.
- Gunakan Winrar ,caranya: Bila sudah ter install winrar di komputer anda,click kanan file (folder)yang mau disimpan pilih add to archive centang pada archiving options apa yang diinginkan,Contoh: create solid archive dan put recovery record agar file tidak rusak(corrupt).Bisa ditambahkan password kalau mau,pilih tab advance >set password.Dengan di-RAR data aman asal kita tidak tertipu icon(cek detail file).
- Me-RENAME ektensi file.Hampir semua file punya ekstensi(biasanya 3 huruf/angka dibelakang titik)contoh:mp3,doc,rtf,dll ini digunakan untuk assosiasi file tsb,dibuka dengan applikasi apa ,contoh mp3 dengan windows media file,doc dengan Winword dst.disini kita bisa amankan data dengan menghilangkan ekstensinya .Umpama kita ngetik dengan nama file PEMBUKAAN ,bila kita simpan akan menjadi PEMBUKAAN.doc (saya sarankan save as RTF,karena kebanyakan virus local akan merubah ekstensi doc menjadi exe atau scr).Bila kita tidak ingin file kita menjadi virus,maka bila kita mesnyimpan di flashdisk, hapus extensinya menjadi PEMBUKAAN saja.Cara agar ekstensi file kelihatan Start menu>Control panel>Folder Options>View>Hilangkan centang pada Hide extensions for known file types.
- Buka Dokumen dengan Aplikasinya,Contohnya :kita mau buka file dokumen,kita buka Microsoft office(open office)dulu setelah terbuka, baru kita open file>pilih files of type-nya >all file,maka semua file akan terlihat ekstensinya.sudah pasti jangan dibuka file icon dokumen(word)yang extensinya exe atau scr.
- Copy file aslinya.Kebanyakan kita buat dokumen, kemudian kita meng-editnya langsung dengan mendoble click file tersebut.Apabila kita meng-edit dikomputer yang ada virusnya otomatis dokumen kita akan hilang(menjadi virus).untuk cara yang aman kita gunakan cara ke-1 atau ke-2 yaitu diRAR atau me-rename ekstensi file,bila kita mau mengedit kita extract atau kita copy dulu filenya kemudian kita rename dan edit.Dengan begitu jika file yang kita edit menjadi virus kita tidak kehilangan semua data.
- Gunakan Winrar ,caranya: Bila sudah ter install winrar di komputer anda,click kanan file (folder)yang mau disimpan pilih add to archive centang pada archiving options apa yang diinginkan,Contoh: create solid archive dan put recovery record agar file tidak rusak(corrupt).Bisa ditambahkan password kalau mau,pilih tab advance >set password.Dengan di-RAR data aman asal kita tidak tertipu icon(cek detail file).
- Me-RENAME ektensi file.Hampir semua file punya ekstensi(biasanya 3 huruf/angka dibelakang titik)contoh:mp3,doc,rtf,dll ini digunakan untuk assosiasi file tsb,dibuka dengan applikasi apa ,contoh mp3 dengan windows media file,doc dengan Winword dst.disini kita bisa amankan data dengan menghilangkan ekstensinya .Umpama kita ngetik dengan nama file PEMBUKAAN ,bila kita simpan akan menjadi PEMBUKAAN.doc (saya sarankan save as RTF,karena kebanyakan virus local akan merubah ekstensi doc menjadi exe atau scr).Bila kita tidak ingin file kita menjadi virus,maka bila kita mesnyimpan di flashdisk, hapus extensinya menjadi PEMBUKAAN saja.Cara agar ekstensi file kelihatan Start menu>Control panel>Folder Options>View>Hilangkan centang pada Hide extensions for known file types.
- Buka Dokumen dengan Aplikasinya,Contohnya :kita mau buka file dokumen,kita buka Microsoft office(open office)dulu setelah terbuka, baru kita open file>pilih files of type-nya >all file,maka semua file akan terlihat ekstensinya.sudah pasti jangan dibuka file icon dokumen(word)yang extensinya exe atau scr.
- Copy file aslinya.Kebanyakan kita buat dokumen, kemudian kita meng-editnya langsung dengan mendoble click file tersebut.Apabila kita meng-edit dikomputer yang ada virusnya otomatis dokumen kita akan hilang(menjadi virus).untuk cara yang aman kita gunakan cara ke-1 atau ke-2 yaitu diRAR atau me-rename ekstensi file,bila kita mau mengedit kita extract atau kita copy dulu filenya kemudian kita rename dan edit.Dengan begitu jika file yang kita edit menjadi virus kita tidak kehilangan semua data.
0 komentar:
Posting Komentar